search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Gedong Pura Dalem Puri di Ubud Terbakar Kena Sambar Petir
Senin, 21 Maret 2022, 12:15 WITA Follow
image

Beritagianyar.com

IKUTI BERITAGIANYAR.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITAGIANYAR.COM, UBUD.

Pelinggih gedong Penyimpenan Pura Dalem Puri di Banjar Tebesaya, Desa Peliatan, Kecamatan Ubud, tersambar petir saat hujan lebat, Minggu (20/3). Api yang membara berhasil dipadamkan.

Menurut informasi yang dihimpun, sekitar pukul 13.40 WITA, saksi Mangku Gusti Ngurah Putra berada di areal Pura Dalem Puri untuk mempersiapkan sarana dan prasarana banten untuk upacara terkait dengan hari suci Kajeng Kliwon Wuudan

Lalu pukul 14.00 WITA, turun hujan sangat lebat disertai dengan angin kencang dan kilatan petir. Terdengar suara gemuruh yang sangat keras dan sehingga saat itu saksi Mangku Gusti Ngurah Putra sangat terkejut melihat petir dan suara gemuruh sangat keras.

Dilihatnya sebagian menur atau ujung bangunan yang terbuat dari tanah jatuh. Selanjutnya saksi Mangku Gusti mengatakan asap dan kobaran api pun muncul dari atap bangunan Pelinggih gedong Penyimpenan Pura Dalem Puri.

Kejadian itu langsung dilaporkan kepada warga, petugas pemadam kebakaran dan kepolisian. Kapolsek Ubud, Kompol I Made Tama yang hadir didampingi Kanit Reskrim di lokasi kejadian membenarkan kejadian tersebut. Warga bersama pemadam pun berusaha memadamkan si jago merah.

“Pada pukul 17.00 WITA, api dapat dipadamkan dan kebakaran tidak merembet kebangunan lainnya,” ujarnya.

Adapun yang terbakar atap bangunan Pelinggih gedong Penyimpenan Pura Dalem Puri yang terbuat dari ijuk yang mudah terbakar. Benda sakral yang dapat diselamatkan berupa, Pretima patung Dewi;  Pratima Pusaka senjata; Pratima terbuat dari bunga emas.

Kerugian materiil yang dialami akibat terjadinya peristiwa kebakaran tersebut ditafsir kurang lebih Rp300.000.000. 

“Terjadinya peristiwa kebakaran bangunan Pelinggih gedong Penyimpenan Pura Dalem Puri diduga karena tersambar petir,  dimana pada saat kejadian tersebut terjadi hujan yang sangat lebat disertai angin kencang,” tutup dia.

Editor: Robby Patria

Reporter: bbn/Gin

Banner

Iklan Sponsor



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritagianyar.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Gianyar.
Ikuti kami