Gedung DPRD Gianyar Segera Miliki Lahan Parkir, Kantor Satpol PP dan Kesbangpol Direlokasi
GOOGLE NEWS
BERITAGIANYAR.COM, GIANYAR.
Setelah bertahun-tahun mengalami keterbatasan lahan parkir, gedung DPRD Kabupaten Gianyar akhirnya akan memiliki area parkir yang lebih representatif.
Untuk merealisasikan proyek ini, dua kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD), yakni Kantor Satpol PP Gianyar dan Kantor Kesbangpol Gianyar, akan direlokasi guna dijadikan lahan parkir bagi anggota dewan dan pegawai sekretariat.
Relokasi sudah mulai dilakukan oleh Satpol PP Gianyar. Pegawai instansi tersebut telah berkemas dan mulai menempati kantor sementara di lantai bawah Balai Budaya Gianyar.
Proses perpindahan ini ditandai dengan kegiatan spiritual yang dipimpin langsung oleh Kasatpol PP Gianyar, Drs. I Made Watha, pada hari baik Purnama, Rabu (12/2/2025).
Dalam upacara tersebut, "linggih Ide Betara" yang sebelumnya berada di Padmasana kantor lama turut diprelina dan dipindahkan ke lokasi baru.
Kasatpol PP Gianyar, I Made Watha, membenarkan bahwa pihaknya kini berkantor sementara di Balai Budaya Gianyar hingga pembangunan Pusat Pemerintahan (Puspem) selesai.
Baca juga:
Ranperbup Perjalanan Dinas Gianyar Dibahas
“Sementara kita berkantor di lantai bawah Balai Budaya Gianyar, sampai menunggu Puspem selesai. Karena kantor lama akan dipakai sebagai area parkir oleh dewan,” ujar I Made Watha.
Sementara itu, Kesbangpol Gianyar yang kantornya bersebelahan dengan Satpol PP juga tengah bersiap pindah. Rencananya, mereka akan menempati kantor baru di wilayah Beng, Gianyar.
Namun, perpindahan ini masih tertunda karena gedung baru tersebut masih dalam tahap renovasi.
Permasalahan parkir di Sekretariat DPRD Gianyar sudah menjadi keluhan sejak lama. Dengan jumlah anggota DPRD yang mencapai 45 orang, ditambah pegawai sekretariat, kebutuhan lahan parkir semakin mendesak.
Selama ini, anggota dewan dengan kendaraan roda empat terpaksa parkir di sepanjang Jalan Manik, Gianyar, akibat minimnya fasilitas parkir di lingkungan kantor.
Dengan adanya proyek ini, diharapkan masalah parkir dapat teratasi dan lalu lintas di sekitar kantor DPRD Gianyar menjadi lebih tertata.
Pemerintah Kabupaten Gianyar berupaya memberikan solusi terbaik demi kenyamanan dan kelancaran aktivitas pemerintahan.
Editor: Aka Kresia
Reporter: bbn/Gin