search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Pengarakan Ogoh-Ogoh Nyepi 2025, Polres Gianyar Siagakan Ratusan Personel
Jumat, 28 Maret 2025, 20:31 WITA Follow
image

Pengarakan Ogoh-Ogoh Nyepi 2025, Polres Gianyar Siagakan Ratusan Personel

IKUTI BERITAGIANYAR.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITAGIANYAR.COM, GIANYAR.

Menjelang perayaan Hari Suci Nyepi Tahun Saka 1947, Polres Gianyar menggelar apel kesiapan pengamanan di Lapangan Tri Brata Polres Gianyar, Jumat (28/3/2025).

Ratusan personel dikerahkan untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama rangkaian perayaan Nyepi, termasuk upacara Tawur Kesanga, Pengerupukan, serta pengarakan ogoh-ogoh.

Kapolres Gianyar, AKBP I Made Umar, S.I.K., memimpin langsung apel tersebut dan memberikan pengarahan kepada seluruh personel.

Dalam arahannya, Kapolres menegaskan pentingnya menjaga kondusivitas wilayah Gianyar selama prosesi Nyepi berlangsung.

"Mari kita maknai Hari Suci Nyepi dengan menjaga ketenangan, kedamaian, dan harmoni di Kabupaten Gianyar. Pastikan kita semua memahami dan mematuhi pedoman yang telah disepakati demi kelancaran dan kekhidmatan Hari Raya Nyepi," ujar AKBP Umar.

Kapolres Gianyar juga mengingatkan jajarannya untuk tetap waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas, khususnya terkait kasus-kasus bernuansa adat maupun ekonomi yang masih terjadi di beberapa desa adat (desa pekraman) di Gianyar.

"Kita tidak boleh under-estimate dan harus meningkatkan kewaspadaan terhadap dinamika situasi kamtibmas.

Kehadiran Polri di tengah masyarakat sangat diperlukan untuk memastikan kegiatan masyarakat berjalan dengan aman dan lancar," tegasnya.

Selain fokus pada pengamanan ogoh-ogoh dan rangkaian Nyepi 2025, AKBP Umar turut menyoroti pentingnya menjaga semangat toleransi antar umat beragama, mengingat momen Nyepi kali ini berdekatan dengan Hari Raya Idul Fitri 1446 H. 

"Polres Gianyar siap berkolaborasi dengan pemerintah daerah, tokoh agama, dan seluruh elemen masyarakat untuk menjaga toleransi dan keharmonisan.

Ini momen yang tepat untuk menunjukkan bahwa kita bisa hidup berdampingan dengan saling menghormati," jelas AKBP Umar.

Di akhir arahannya, Kapolres Gianyar menyampaikan harapan agar perayaan Nyepi dan Idul Fitri tahun ini dapat berlangsung damai, aman, dan penuh berkah.

"Saya mengucapkan selamat Hari Raya Nyepi Tahun Saka 1947 dan Hari Raya Idul Fitri 1446 H. Semoga doa, ibadah, dan kerja keras kita semua membawa kedamaian dan keberkahan bagi seluruh umat manusia," tutupnya.

Editor: Aka Kresia

Reporter: bbn/Gin



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritagianyar.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Gianyar.
Ikuti kami